Akreditasi Program Studi

Fakultas Agama Islam

Universitas Islam Riau

Akreditasi Program Studi

Akreditasi adalah kegiatan penilaian sesuai dengan kriteria yang telah ditetapkan berdasarkan standar nasional perguruan tinggi, yang meliputi standar pendidikan, standar penelitian, dan standar pengabdian kepada masyarakat. Akreditasi diberikan kepada perguruan tinggi dan program studi.


Akreditasi merupakan sistem penjaminan mutu eksternal sebagai bagian dari sistem penjaminan mutu pendidikan tinggi, yang bertujuan untuk menentukan kelayakan program studi dan perguruan tinggi berdasarkan kriteria yang mengacu pada Standar Nasional Pendidikan Tinggi; dan menjamin mutu program studi dan perguruan tinggi secara eksternal baik bidang akademik maupun nonakademik untuk melindungi kepentingan mahasiswa dan masyarakat.


Akreditasi yang diterapkan di perguruan tinggi dilakukan oleh BAN-PT, sementara akreditasi program studi dilakukan oleh Lembaga Akreditasi Mandiri (LAM). Jika LAM belum terbentuk, maka akreditasi dilakukan oleh BAN-PT. Adapun peringkat Akreditasi Program Studi dan Perguruan Tinggi dibagi tiga, yaitu Baik, Baik Sekali, dan Unggul. Kami memiliki 5 program studi pendidikan yang sudah terakreditasi. Diantaranya sebagai berikut :

No
Program Studi
Akreditasi
1
Ekonomi Syariah (S1)
B
2
Pendidikan Agama Islam (S1)
UNGGUL
3
Pendidikan Islam Anak Usia Dini (S1)
BAIK SEKALI
4
Perbankan Syariah (S1)
BAIK
5
Pendidikan Bahasa Arab (S1)
BAIK

Pengumuman Terbaru

Tentang Semester Ganjil 2022-2023

Untuk: Mahasiswa Fakultas Agama Islam Perkuliahan Semester Ganjil akan dimulai pada Senin 05 September 2022 Pembayaran SPP Dasar dimulai tanggal 02 Agustus 2022 Mahasiswa yang 

Read More »